Sabtu, 29 Januari 2011

Tips “Sehat” BerFacebook

Kita semua tentu akur (bersetuju), bahwa kemajuan Ilmu pengetahuan dan tehnologi (Iptek atau IT) telah membuahkan sarana2 kemudahan (termasuk diantaranya adalah Facebook) yang mempunyai dua dampak yang berbeda, ada sisi positif dan juga ada sisi negative sebagaimana yang juga telah sering dinasehatkan oleh Abah,

Dalam hal isi negatifnya sudah sering kita dengar (bahkan juga mungkin rasakan sendiri) banyak orang yang menghabiskan waktunya berjam2 untuk chatting2an sehingga menjadi malas dan membuang waktu yg bermanfaat dg sia-sia, juga belum lama ini terdengar maraknya kasus penculikan remaja perempuan karena “rayuan maut” lawan teman chattingnya yg ternyata adalah lelaki dewasa, juga tidak ketinggalan banyaknya kasus perselingkuhan akibat penyalah gunaan facebook dsb.

Namun jika dilihat dari sisi positifnya maka manfaat Facebook juga tidak kalah banyaknya, diantaranya; bahwa Facebook bisa menjadi sarana “silatur rahim”, banyak orang yang sudah bertahun2 (bahkan puluhan tahun) terpisah dengan temannya dapat berjumpa lagi melalui Facebook, selain itu khusus bagi jokam; Facebook bisa menjadi sarana saling mengenal dg sdr2 jokamnya dari berbagai belahan dunia, disamping bias menjadi saranan memberi informasi dan saling menasehati yg sangat efektif; Dalam seketika informasi atau nasehat bisa disebarkan kepada ribuan bahkan jutaan jokam.

Oleh karenanya manfaat dan mudharat facebook tergantung kepada “bagaimana” dan “untuk apa” kita menggunakannya, berkaitan dengan hal tsb, sy ingin share sedikit tips agar sarana facebook ini dpt mendatangkan manfaat bahkan pahala bagi kita dan kita terhindar dari mudharatnya;

1. Agar aktifitas facebook anda bermanfaat/berpahala maka jangan lupa diniati “karena Allah” untuk saling mengenal atau menguatkan jalinan persahabatan/persaudaraan dg sdr2 jokam kita sekaligus menimba ilmu dan kefahaman agama yg tidak semestinya kita dapatkan hanya wkt mengaji yg formal (sambung), merujuk pada sabda Nabi s.a.w; Innamal a’malu bin niat (setiap amal tergantung pada niatnya). HR al-Jamaah (diriwayatkan oleh semua Muhadditsin)

2. Hindarkan ber”Facebook” di saat waktu2 ibadah seperti shalat 5 waktu atau wkt sambung, dan pastikan bahwa kita telah melaksanankan nasehat anjuran dari Abah untuk membaca al-Qur’an sedikitnya 3 ayat dlm satu hari (kecuali ibu2 yg sedang cuti he..he..he..)

3. Jika di tempat kerja, pastikan bahwa ketika kita akan ber”facebook”ria semua pekerjaan sdh “under control” artinya kita tdk sampai “curi tulang”, yang berakibat terbengkalainya tugas/pekerjaan yg harus kita selesaikan.

4. Hindarkan terlibat dialog yg berlarut2/berkepanjangan secara privat dengan yang orang tidak mahram, yang bisa mengarah pada pembicaraan2 yg “mendalam”, akan tetapi kalau hanya “just say hello”, tanya kabar, minta pertimbangan, menanyakan hukum agama, share komentar dll yang bersifat umum tentu tidak menjadi masalah.

5. Dan saya yakin masih banyak tips sehat berfacebook yg sy harap anda bersedia share di group ini, namun yang tidak kalah penting, usahakan; guna menghapus “dosa lahan” jangan lupa sebelum mengakhiri aktifitas facebook bacalah “Tasbih Kafarah” (doa bangun dari tempat duduk); Subhaka Allahumma wa bihamdika asyhadu an la Ilaha illa anta, astaghfiruka wa atubu ilaik. HR. At-Tirmidzi (Himpunan K. Daawat : 18)

Tidak ada komentar: